Sangat senang hari ini berkesempatan untuk datang ke acara #GALiveryShow. Garuda Indonesia Livery Show merupakan kelanjutan dari inisiatif campaign Garuda Indonesia "Ayo Pakai Masker" dalam rangka konsistensi dan komitmen Garuda Indonesia untuk terus berperan aktif dalam menghimbau masyarakat utk selalu menerapkan protokol kesehatan dengan penggunaan masker.
Selain acara dimulai, kita diwajibkan untuk melakukan rapid test sebelum melakukan registrasi. Dan aku merasa sangat nyaman dan aman di acara ini, karena semuanya menerapkan protokol kesehatan.
Jangan khawatir.. sampe pesawatnya pun pakai masker! š
Tidak lupa, mereka menjelaskan mengenai Hepa Filter yg berfungsi untuk menyaring partikel kecil virus dan bakteri, bahkan yang terkecil antara 0.1 hingga 0.3 mikron dengan efisiensi hingga 99.995%. Udara di kabin selalu mengalir keluar dan ke dalam saat terbang karena udara terus diperbaharui setiap 2 hingga 3 menit dengan system tersebut. Sebuah pengetahuan baru buat aku! š
Karna merasa aman.. Bener-bener bikin aku gasabar buat liburan!
#GALiveryShow
#BecauseYouMatter
#AyoPakaiMasker
#TerbangAman