Pecinta kendaraan klasik mana suara nya ? Kalian wajib banget datang ke tempat ini, di malang ada satu museum transportasi yang tercatat sebagai museum transportasi pertama di asia dengan luas 3,8 hektar, nama nya "Museum Angkut" yang berlokasi di Batu Malang
Museum ini mempunyai hampir 300 koleksi kendaraan klasik, mulai dari yang tradisional sampai modern, yang dipadukan dengan interior sesuai asal dan gaya kendaraannya
Selain itu di museum angkut ini dibagi menjadi beberapa zona, dan yang menjadi favorit aku itu "Zona Gangster and Brodway Street"
Di museum angkut ini juga sudah menerapkan protokol kesehatan, semua pengunjung sebelum masuk akan di ingatkan terlebih dahulu untuk mencuci tangan dengan sabun atau hand saniziter yang sudah disediakan, setelah itu akan di cek suhu tubuh, ketika di cek suhu tubuh dan suhu tubuhnya normal selanjutnya kita akan diberikan stiker yang bertuliskan "Health" yang ditempel di baju, dan kemudian diperbolehkan untuk masuk ke dalam museum, didalam museum harus tetap menjaga jarak dengan pengunjung lainnya ya
@pesonaid_travel @garuda.indonesia @kemenparekraf.ri
#TerbangAman
#DiIndonesiaAja #WonderfulIndonesia #BecauseYouMatter
šø : @hilmanimanuddin