Ingin bermain di pantai bersama si Kecil? Tenang, walaupun lagi nggak bisa ke pantai, Moms tetap bisa ajak si kecil main pasir. Caranya dengan menggunakan pasir kinetik. Pasir kinetik atau pasir ajaib ini berbeda dengan pasir biasa, teksturnya kenyal dan lebih padat sehingga memungkinkan si Kecil mengubahnya dengan bentuk - bentuk yang diinginkan. Selain itu pasir ini dapat dibuat dengan warna - warna yang cantik dan menarik. Bermain pasir kinetik mampu mengasah kreativitas serta melatih motorik halus si Kecil. Saat bermain, ia dapat menciptakan bentuk apa saja yang diimajinasikannya. Dengan itu si Kecil bisa mengekspresikan ide yang ada di otaknya. Moms bisa buat pasir kinetik yang lagi terkenal ini di rumah lho. Ini caranya: Bahan: -1 cup pasir bersih -1 ½ sdm tepung maizena -1 sdt sabun cuci piring -Pewarna makanan -Air secukupnya Cara Buat: 1. Campur pasir dengan maizena, aduk rata 2. Tambahkan sabun cuci piring dan air lalu aduk kembali 3. Tuang pewarna makanan dan aduk hingga rata 4. Biarkan kering selama 1-2 jam 5. Pasir kinetik siap dimainkan Si Kecil usia 8 bulan keatas sudah bisa main pasir kinetik, Moms! Cukup mudah ya, Moms. Ayo rasakan keseruan main pasir kinetik di rumah bersama si Kecil! #ProminaCobaIniCobaItu #CobaIniCobaItuDirumah #ProminaLittleAdventure